Berat | 420 gram |
---|---|
Dimensi | 14 × 21 cm |
MID-LIFE
Harga aslinya adalah: Rp75.000.Rp60.000Harga saat ini adalah: Rp60.000.
Kekuatan Dan Terobosan Pada Masa Peralihan
Istilah ‘MID-LIFE’ diambil dari adat-kebiasaan masyarakat dan ilmuwan untuk menyebut orang-orang pada usia antara 45–55 tahun. Istilah lain adalah masa tengah baya atau tengah umur. Bagi sebagian orang, MID-LIFE mungkin tidak menimbulkan permasalahan apa pun, namun bagi yang lain mungkin disertai masalah tertentu yang disebut krisis MID-LIFE. Gejala-gejala pada awal MID-LIFE, bagi yang satu, datang secara mendadak dan mengejutkan; dan bagi yang lain, muncul secara lembut dan hampir tak terasa; bagi yang satu amat membingungkan, dan bagi yang lain ditandai dengan guncangan kecil atau besar.
Kebanyakan MID-LIFER mengalami permulaan masa peralihan dengan rasa kehilangan orientasi, ibarat tiba-tiba berada di tengah hutan rimba raya. Timbullah pertanyaan tentang identitas diri, nilai serta tujuan hidup ini. Ada yang mulai terbebani dengan rasa takut dan ragu. Bahkan, tugas/profesi yang disukai dan dijalankan selama puluhan tahun dengan tekun dan puas hati, kini tak disukai lagi. Ada perasaan seakan tanah di bawah kakinya mau lepas, atau dirinya gagal dalam panggilan hidup ini. Ada gejala sulit tidur atau
berkali-kali terjaga di tengah malam. Makanan tak enak lagi, apa pun yang dihidangkan. Sekali merasa tanpa harapan, malah khawatir akan menjadi gila karena tak ada arah yang jelas.
Dalam buku ini, penulis menyibak perubahan fisik, keresahan, kekhwatiran, kegundahan yang dialami orang-orang yang menginjak usia MID-LIFE. Naskah buku ini memuat tujuh bagian. Masing-masing terdiri dari ulasan sub-tema, disambung renungan menurut suatu kutipan Kitab Suci, kemudian ditutup dengan sebuah hikayat serta kupasannya. Tema-tema yang dibahasnya, membantu pembaca untuk menerima dan mengalami masa MID-LIFE sebagai panggilan dan anugerah Tuhan.
Penulis : Wolfgang Bock Kastowo SJ | ISBN : 978-979-565-907-5 | 268 hlm
Ulasan
Belum ada ulasan.